Manajemen Account dengan Shell Program Pada Linux

1. Pengantar

Bagi seorang sistem administrator yang bekerja di institusi pendidikan sangat sering menangani penambahan dan penghapusan user mahasiswa. Penambahan user biasanya dikelompokkan berdasarkan tahun masuk dan penamaan user akan menggambarkan jurusan dan tahun masuk. Sebagai contoh, untuk jurusan informatika yang masuk tahun 2008 akan menggunakan format user if08xxx, dimana if menggambarkan informatika, 08 nggambarkan tahun masuk, dan xxx adalah tiga digit terakhir adalah mengambarkan nomor urut. Apabila penambahan user dilakukan satu per satu maka akan membutuhkan waktu yang sangat lama, dengan menggunakan shell programming maka proses ini akan berjalan dengan cepat.

2. Menambah User

Sebagai contoh jumlah mahasiswa informatika yang masuk tahun 2008 ada sebanyak 20 orang, maka user yang akan dibuat adalah if08001 sampai dengan if08020. Berikut adalah contoh program penambahan user:

 1.  Buat file baru dengan nama create-new-user.sh

[root@localhost ]# vim create-new-user.sh
isi dari file tersebut adalah:

#!/bin/sh
echo "Penambahan User di Linux"
group=if2008
count=8000

#penambahan group
groupadd $group

for (( i=1; i<=20; i++ ))
do
#menjumlahkan angka 8xxx dengan 1
let count=$count+1
#menggabungkan if0 dan 8xxx menjadi if08xxx
account=if0$count
#enkripsi password
pass=$(perl -e 'print crypt($ARGV[0], "password")' $account)
#penambahan user baru
useradd -m -p $pass $account -g $group -d /home/$account
done

2.  Ubah permission dari file ke mode 755

[root@localhost]# chmod 755 create-new-user.sh
3.  eksekusi file create-new-user.sh

[root@localhost ]# ./create-new-user.sh
setelah dieksekusi maka user sudah bertambah di sitem dengan username if08001 sampai dengan if08020 dan password if08001 dan password if08020.

3. Menghapus User

Apabila ingin menghapus user if08001 sampai dengan if08020 caranya adalah sebagai berikut:

1.  Buat file baru dengan nama remove-old-user.sh

[root@localhost ]# vim create-new-user.sh

isi dari file tersebut adalah:

#!/bin/sh
echo "Penghapusan User di Linux"
group=if2008
count=8000

for (( i=1; i<=20; i++ ))
do
#menambah count 8xxx dengan 1
let count=$count+1
#menggabungkan if0 dengan 8xxx menjadi if08xxx
account=if0$count
#menghapus account if08xxx
userdel $account
#menghapus home direktori dari account if08xxx
rm -rf /home/$account
#menghapus folder mail dari account if08xxx
rm -rf /var/spool/mail/$account
done

#menghapus group
groupdel $group

2.  Ubah permission dari file ke mode 755
[root@localhost]# chmod 755 remove-old-user.sh
3.  eksekusi file remove-old-user.sh

[root@localhost]# ./ remove-old-user.sh
setelah dieksekusi maka username dan file atribut dari if08001 sampai dengan  if08020 sudah dihapus dari sitem.

Posted in Linux | 1 Comment

Pindah ke Kalimantan Barat

Hari ini 18 Agustus 2010 saya memijakkan kaki di kepulauan Borneo. Perjalanan yang saya tempuh dari Jakarta selama satu jam dengan menggunakan pesawat, kesan pertama yang ada dalam pikiran saya ketika mendarat di bandara supadio adalah bahwa provinsi ini masih jauh tertinggal dari provinsi sumatera utara, hal ini saya nilai berdasarkan kondisi bandara udara supadio yang memiliki sarana dan prasarana yang masih sederhana.

Sebelum saya berangkat ke Pontianak saya sudah tiga bulan menjalani training di kantor saya yang ada di daerah KS Tubun, Jakarta. Banyak pertanyaan dari rekan-rekan kerja saya “Kenapa Anda mau ditempatkan di Pontianak?”, jawaban yang paling tepat untuk menjawab pertanyaan ini adalah “saya ingin mencari pengalaman di luar pulau sumatera dan jawa”. Alasan tersebut pasti banyak dimiliki oleh orang-orang yang masih hidup lajang, pengen kesana dan pengen kesini, alas an tersebutlah yang menguatkan hatiku untuk sampai dipulau ini.

Begitu saya sampai di kantor Regional Pontianak saya langsung diminta berangkat ke kabupaten landak karena ada pekerjaan mendadak dari pimpinan, perjalanan dari pontianak ke kota ngabang selama empat jam, sungguh perjalanan yang sangat melelahkan. Banyak cerita-cerita yang masuk kategori seram yang saya dengar dari sopir dan rekan-rekan, intinya kalau kita berbuat baik pasti kita akan baik-baik saja. Malam harinya saya dan rekan-rekan menginap di mess yang ada di kota ngabang, ke esokan harinya kami melanjutkan perjalanan ke sebuah kebun sawit yang tidak jauh dari penginapan, begitu kami sampai saya langsung memasang peralatan-peralatan IT dan menerangkannya kepada user.

Ternyata saya salah prediksi mengenai kebun tersebut, ternyata tempat yang kami singahi tadi hanyalah tempat perbekalan dn bagian administrasi. Perjalanan kami lakukan dengan menggunakan mobil strada buatan Mitsubishi, mobil yang tangguh menurut saya karena medan yang dilalui sangat susah. Jalan menuju perkebunan merupakan jalan yang baru dibuka dengan menggunakan alat berat, dalam perjalanan mobil kami tiga kali terperosok di dalam Lumpur, setiap kali terperosok harus memanggil bantuan traktor atau alat berat untuk menarik mobil. Dalam perjalanan kami sering menjumpai warga yang sedang menuju sekolah dengan berjalan kaki tanpa menggunakan alas kaki. Dari situ saya berfikir masih banyak warga Negara Indonesia yang belum terjangkau oleh pembangunan. Sesampainya di perkebunan saya melihat tanaman sawit yang sudah siap tanam dengan daun yang hijau. Perjalanan yang sangat menantang, semoga kedepannya perkebunannya maju dan memberikan nafkah bagi masyarakat setempat.

sawit

Posted in Inpirasi Hidup | 2 Comments

Otentikasi Pasword Pada Squid

A. Pengantar

Tulisan berikut ini berisi tentang otentikasi password pada squid, dengan adanya otentikasi password ini maka user yang ingin mengakses Internet harus terlebih dahulu memasukkan user name dan password terlebih dahulu. Untuk instalasi dan konfigurasi Squid tidak saya jelaskan disini karena sudah saya jelaskan pada tulisan sebelumnya.

B. Konfigurasi

1. Buat file baru dengan nama password-squid dan atur permissionnya.

[root@localhost ~]# vim /etc/squid/password-squid
[root@localhost ~]# touch /etc/squid/password-squid

[root@localhost ~]# chmod o+r /etc/squid/password-squid

2. Buat user name dan password baru yang akan mengakses Internet.

[root@localhost ~]# htpasswd /etc/squid/password-squid hendra

3. Cari lokasi dari file ncsa_auth.

[root@localhost ~]# updatedb
[root@localhost ~]# locate ncsa_auth
Hasilnya:

/usr/lib/squid/ncsa_auth

4. Tambahkan konfigurasi berikut di squid.conf dan sesuaikan posisinya.

# TAG: auth_param

auth_param basic program /usr/lib/squid/ncsa_auth /etc/squid/password-squid

# TAG: acl, pada posisi paling bawah.

acl user_proxy proxy_auth REQUIRED

# TAG: http_access, pada posisi paling atas.

http_access allow user_proxy

5. Restart squid untuk menjalankan perubahan konfigurasi

[root@localhost ~]# service squid restart

C. Testing

Testing dengan mengakses www.google.com

squid

Posted in Linux | Leave a comment

Membuat Server Repository Lokal

A. Pengantar

Bagi pengguna linux yang tidak ingin dipusingkan dengan dependencies (ketergantungan) terhadap paket-paket pendukung pada saat melakukan instalasi paket di linux, maka solusi yang tepat adalah dengan cara menggunakan command yum. Kendala yang sering dihadapi pada saat menggunakan command yum adalah koneksi Internet yang lambat ke server repository milik distro linux, solusi yang tepat untuk mengatasi kendala ini adalah dengan cara membuat server repository lokal. Dengan adanya server repository lokal maka koneksi Internet tidak menjadi kendala dalam instalasi paket-paket linux.

B. Instalasi

1. Buat tempat penyimpanan file repository linux dengan nama repo

[root@localhost ~]# mkdir /var/www/html/repo

2. Copy isi CD/DVD Centos ke folder repo

[root@localhost ~]# cp -rf /media/CentOS_5.4_Final/* /var/www/html/repo/

3. Install paket createrepo yang ada pada CD/DVD

[root@localhost ~]# rpm -ivh /media/CentOS_5.4_Final/CentOS/createrepo-0.4.11-3.el5.noarch.rpm

4. Create file repository dengan cara :

[root@localhost ~]# createrepo /var/www/html/repo/

5. Buat file baru dengan nama local.repo

[root@localhost ~]# vim /etc/yum.repos.d/lokal.repo

Isinya:

[base]

name=Fedora Core $releasever . $basearch . Base

baseurl=file:///var/www/html/repo/

enabled=1

gpgcheck=1

gpgkey=file:///etc/pki/rpm-gpg/RPM-GPG-KEY-CentOS-5

6. Ubah nama file repository bawaan Centos

[root@localhost ~]# cd /etc/yum.repos.d/
[root@localhost yum.repos.d]# mv CentOS-Base.repo CentOS-Base.repo.old

[root@localhost yum.repos.d]# mv CentOS-Media.repo CentOS-Media.repo.old

7. Settingan file repository di sisi client

[root@localhost ~]# vim /etc/yum.repos.d/10.191.45.87.repo

isinya:

[base]

name=Fedora Core $releasever . $basearch . Base

baseurl=http://10.191.45.87/repo/

enabled=1

gpgcheck=1

gpgkey=file:///etc/pki/rpm-gpg/RPM-GPG-KEY-CentOS-5

Disisi client ubah juga file CentOS-Base.repo dan CentOS-Media.repo menjadi CentOS-Base.repo.old dan CentOS-Media.repo.old

C. Testing

1. Testing dari localhost

[root@localhost yum.repos.d]# yum install vsftpd

Loaded plugins: fastestmirror

Loading mirror speeds from cached hostfile

Setting up Install Process

Resolving Dependencies

–> Running transaction check

—> Package vsftpd.i386 0:2.0.5-16.el5 set to be updated

base/filelists | 2.8 MB 00:00

2.  Testing dari client

Supaya client bias mengakses server repository ini maka di sisi server harus dijalankan dulu service httpd.

[root@localhost yum.repos.d]# yum install vsftpd

Loaded plugins: fastestmirror

Loading mirror speeds from cached hostfile

Setting up Install Process

Resolving Dependencies

–> Running transaction check

—> Package vsftpd.i386 0:2.0.5-16.el5 set to be updated

Posted in Linux | 1 Comment

Untangle

A . Pengantar

Picture1Untangle merupakan aplikasi yang digunakan pada jaringan komputer untuk menangani Spam Blocker, Phish Blocker, Spyware Blocker, Web Filter, Virus Blocker, Intrusion Prevention, Protocol Control, dan Firewall. Aplikasi ini merupakan turunan dari Debian dan terdiri atas dua jenis yaitu versi gratisan dan versi bayar, aplikasi ini dapat didownload dari alamat http://www.untangle.com/Downloads/Download-ISO kemudian burn ke CD.

B . Topologi

Picture2

C . Instalasi

Untuk menjalankan server ini ada beberapa kebutuhan hardware yang perlu diperhatikan, yaitu:

CPU minimum 1.0 GH, memory minimum 512 MB, hard disk minimum 20 G, Network cards minimum 2.

Tahapan instalasi:

1. Masukkan CD untangle ke dalam CD/DVD room dan restart server, tampilan yang muncul sebagai berikut:

Picture3

2. Pilih graphical install untuk melakukan instalasi, pada proses ini akan ada menu pemilihan jenis bahasa, layout keyboard, pemeriksaan CD, konfigurasi waktu, pengecekan sistem, dan konfirmasi hardisk.

Picture4

3. Proses instalasi dimulai, proses ini membutuhkan waktu yang cukup lama.

Picture5

4. Hasil akhir dari proses instalasi.

Picture6

D . Konfigurasi

Pada tahapan ini akan dijelaskan langkah-langkah untuk mengkonfigurasi untangle.

1. Setelah sistem di reboot maka akan muncul menu lewat aplikasi browser mengenai pemilihan bahasa, kemudian tekan tombol next untuk masuk ke menu berikutnya.

2. Pada menu berikutnya akan muncul enam pilihan menu yang berisi Settings, Registration, Network Cards, Internet Connection, Internal Network, dan Email.

Picture7

3. Menu Settings berisi konfigurasi username dan password sistem serta zona waktu.

4. Menu Registration berisi data personal.

5. Menu Network cards berisi status dari interface server.

6. Menu Internet Connection berisi IP Address untuk interface WAN.

Picture8

7. Menu Internal Network berisi mode dari untangle dan IP Address LAN.

Picture9

8. Menu Email berisi konfigurasi Email. Setelah semua selesai maka akan muncul pesan berikut.

Picture10

9. Untangle dapat diakses dari LAN melalui  http://192.168.1.1, dari sisi WAN dapat diakses melalui https://202.51.107.21:443 dengan terlebih dahulu mengaktifkan Enable external administration pada menu administration.

E . Testing

Untuk membuktikan bahwa untangle dah berjalan atau tidak bisa dicoba dengan cara memblokir situs facebook, caranya adalah masuk ke menu web filter kemudian blok list dan masuk ke edit sites. Pada menu site masukkan facebook.com, centang block dan flag, dan pada description isi dengan blokir supaya karyawan bekerja.

Hasil testing dari sisi pelanggan dengan IP Address : 192.168.1.100, ketika mencoba mengakses facebook.com maka tampilan browser adalah :

Picture12

Sampai disini tahapan instalasi dan konfigurasi untangle sudah selesai. Semoga tulisan ini membantu.

Posted in Networking | 7 Comments

5 S = PTBMB

Pada tanggal 30 Maret 2010 saya dan rekan-rekan kerja di kantor mengikuti program pelatihan 5S atau lebih dikenal dalam lingkungan kerja saya dengan PTBMB. Awalnya saya bingung dengan 5S / PTBMB, setelah mendengar penjelasan dari pembicara ternyata 5S / PTBMB adalah sebagai berikut:

Seiri = Pilah, pemilahan

Seiton = Tata, penataan

Seiso = Bersihkan, pembersihan

Seiketsu = Mantapkan, pemantapan

Shitsuke = Biasakan, pembiasaan

Konsep 5S ini awalnya berasal dari Negara jepang, supaya kita lebih ingat maka dibuat dalam bahasa Indonesia yaitu PTBMB. Kenapa 5S / PTBMB perlu dilaksanakan dalam lingkungan kerja atau tempat tinggal? Jawabannya adalah dengan menerapkan 5S maka secara fisik membangun lingkungan tempat kerja dan tempat tinggal yang bersih lestari dan secara psikologis membangun kualitas sikap kerja yang tinggi.

Berikut penjelasan dari 5S / PTBMB:

Pemilahan (Seiri) : membedakan antara yang diperlukan dan yang tidak diperlukan serta membuang yang tidak diperlukan.

Penataan (Seiton) : menentukan tata letak yang tertata rapi sehingga mudah dan cepat menemukan barang yang diperlukan.

Pembersihan (Seiso) : menghilangkan sampah, kotoran dan barang asing sehingga tempat kerja menjadi lebih bersih dan melakukan pemeriksaan.

Pemantapan (Seiketsu) : memelihara barang dengan teratur, rapi dan bersih agar berfungsi normal. Mencegah kesalahan tidak terjadi lagi. Pemantapan melalui rambu-rambu, papan petunjuk, tulisan.

Pembiasaan (Shitsuke) : melakukan sesuatu yang benar sebagai kebiasaan.

Dalam pelatihan ini kami diberikan satu buah soal psikotes yang isinya sebagai berikut:

Perhatikan gambar berikut ini:

5S

Gambar di atas merupakan enam (6) buah titik, tugas anda adalah menghubungkan ke enam titik tersebut dengan garis lurus sebanyak empat (4) buah dengan syarat bahwa alat tulis tidak boleh diangkat untuk berpindah tempat.

Jawaban:

Bagi saya dan rekan-rekan jawaban ini sangat sulit dan menurut kami tidak mungkin, tapi ada salah satu rekan kerja bisa menjawab dan jawaban yang benar adalah:

5s2

Nilai yang bisa diambil dari gambar tersebut adalah bahwa kita manusia dalam mencari jawaban dari permasalahan sering berpikir hanya dalam kotak permasalahan, seharusnya kita harus mencari jawaban di luar kotak permasalahan, jawaban ini dapat diperoleh dengan pengetahuan. Kita harus terus belajar untuk menemukan pengetahuan yang bisa menjawab permasalahan-permasalahan yang terjadi di lingkungan ini.

Posted in Inpirasi Hidup | 2 Comments

Present Perfect Tense

RUMUS :

Bentuk Positif (+) : S + Have/Has + V3
Bentuk Negatif (-) : S + Have/Has + NOT + V3
Bentuk Tanya (?) : Have/Has+ S + V3

Aturan penggunaan have/has adalah sebagai berikut:

He, She, It = has

You, We, They = have

Present perfect tense digunakan untuk menunjukkan suatu kejadian atau peristiwa yang terjadi pada waktu lampau dan masih berlangsung samapai sekarang.

Contoh:

We have occupied this house for seven year.

My brother has studied English for seven months.

They have lived here for ten years.

Present perfect tense juga digunakan untuk menunjukkan suatu kejadian atau peristiwa yang terjadi pada waktu lampau dan masih ada hubungannya dengan waktu sekarang atau akibatnya dapat dilihat/dirasakan sekarang.

Contoh:

My father has bought a new car.

Father has left for office.

Present perfect tense juga digunakan dengan “this morning, this afternoon, today, this week, this month, this year” untuk menunjukkan bahwa suatu kejadian atau perbuatan telah dilakukan berulang kali.

Contoh:

I have tried to contact him three times today.

She has visited this country twice this month.

Kalimat Menyangkal (negative statement):

Have not bisa disingkat menjadi haven’t dan has not bisa disingkat menjadi hasn’t.

Contoh:

I have not done my report for this week.

They has not typed the weekly report.

Kalimat Tanya (interrogative statement):

Contoh:

Have you made an appointment to see him?

Has your brother got a job?

Have you made a decision where you will continue your study?

Semoga tulisan ini membantu, ala bisa karena biasa.

Posted in Learning english | Leave a comment

Present Continuous Tense

RUMUS :

Bentuk Positif (+) : S + To be (is, am, are) + V1 + Ing
Bentuk Negatif (-) : S + To be (is, am, are) + NOT + V1 + Ing
Bentuk Tanya (?) : To be (is, am, are) + S + V1 +Ing

Aturan penggunaan to be :

Subject

To be

I

am

You

are

They

are

We

are

He

is

She

is

It

is

Present continuous tense digunakan untuk menunjukkan suatu kejadian atau peristiwa yang sedang terjadi atau berlangsung saat kita berbicara.

Contoh:

My brother is painting the house.

The children are playing in the garden.

Present continuous tense juga digunakan untuk menunjukkan suatu kejadian atau peristiwa yang bersifat sementara (temporary).

Contoh:

I am living with my friend until I can find a house.

This machine is not working well.

Present continuous tense juga digunakan untuk menunjukkan suatu keadaan atau situasi yang berubah-ubah.

Contoh:

The population of Indonesia is rising very fast.

His father’s condition is getting better.

Present continuous tense juga digunakan untuk menunjukkan sesuatu yang akan dilakukan di waktu yang akan datang dan telah direncanakan atau ditentukan sebelumnya.

Contoh:

I am meeting my father at the station tomorrow morning.

We are working in this building next week.

Beberapa kata kerja yang tidak bisa digunakan dalam present continuous adalah :

love                 need                see        hate          prefer
forget              understand      seem     belong      believe
know               remember        hear      want        realize

Contoh :

I am knowing her well  (salah)

I know her well (benar)

I am wanting to buy a car  (salah)

I want to buy a car  (benar)

Kalimat Tanya (interrogative statement)

Contoh :

Are you doing your home work?

Are the children playing in the garden?

Kalimat menyangkal (negative statement)

Contoh :

Mary is not typing the monthly report.

The student are not studying English in the classroom.

Posted in Learning english | Leave a comment

IP Blacklist


Mungkin banyak diantara kita yang pernah mengalami permasalahan email, dimana permasalahan yang terjadi adalah tidak bisa mengirim atau menerima email padahal koneksi Internet tidak bermasalah. Keluhan seperti ini banyak saya terima dari pelanggan Internet, dari hasil pengecekan yang saya lakukan ternyata kalau menggunakan telkomsel flash masalah ini tidak terjadi.

Untuk menjawab pertanyaan seperti ini solusinya adalah dengan melakukan pengecekan IP publik lewat mxtoolbox.com dan untuk memastikan IP Publik yang anda gunakan dapat dicek lewat whatismyip.com.

Hasil pengecekan IP Publik lewat whatismyip.com:

whatis-myip

Hasil pengecekan lewat mxtoolbox.com:

Pertama pilih menu blacklist kemudian masukkan IP Publik anda pada kotak server IP dan untuk mengecek tekan tombol blacklist chek.

Hasilnya adalah bahwa IP Publik tersebut sedang dibacklist.

blaklist

Untuk melakukan whitelist terhadap IP Publik ini maka lihat detail dari setiap blacklist dan ikuti prosedur penghapusan. Perlu diingat bahwa untuk konfirmasi gunakan email yang berbayar (jangan gratisan seperti yahoo atau gmail). Untuk proses whitelist bisa sampai beberapa jam atau sampai satu hari.

Posted in Networking | Leave a comment

Simple Present Tense

RUMUS :

Bentuk Positif (+) : S + V1 (S/ES)
Bentuk Negatif (-) : S + DO/DOES + NOT + V1
Bentuk Tanya (?) : DO/DOES + S + V1

Present simple digunakan untuk menunjukkan suatu peristiwa, kejadian, kegiatan yang terjadi berulang-ulang, atau merupakan suatu kebiasaan (habit).

Contoh:

I get up 5 a.m every day.
My father works five days a week.

Present simple juga digunkan untuk menunjukkan suatu fakta (fact) atau yang merupakan kebenaran umum (general truth).

Contoh:

Vegetarians don’t eat meat and fish.
The shun shines in the east and sets in the west.

Present simple juga digunakan untuk menunjukkan sesuatu yang akan terjadi di waktu yang akan datang, jika kita membicarakan jadwal atau program.

Contoh:

Tomorrow is Saturday
The second film begins at 7 p.m.

Kalau subjek kalimat orang ketiga tunggal (the third person singular), kata kerja harus ditambah dengan “s” atau “es” dalam kalimat positif (positive statement). Dalam bahasa Inggris yang dimaksud orang ketiga adalah orang yang kita bicarakan, orang pertama adalah orang yang berbicara, dan orang kedua adalah lawan bicara kita. Jadi orang ketiga tunggal adalah orang yang dibicarakan dah harus tunggal atau satu orang (he, she, it).

Akhiran “es” digunakan pada kata kerja yang huruf akhirnya “s,ch,sh,o”, jika subjeknya orang ketiga tunggal. Sedangkan kata kerja yang hurufnya “y” dan didahului huruf mati, y ditukar dulu dengan “i” kemudian ditambah “es”.

Contoh:

I work five days a week.
She works five days a week.
The boy plays in the garden.
I watch television.
She watches television.
I study English.
He studies English.
I pass the house.
He passes the house.

Kalimat Menyangkal (negative statement):

Kalimat menyangkal dibentuk dengan menempatkan “do not/don’t atau does not/doesn’t” sesudah subjek kalimat. “Doesn’t” digunakan untuk orang ketiga tunggal , sedangkan “don’t” digunakan untuk selain orang ketiga tunggal. kata kerjanya tidak lagi menggunakan akhiran “s/es” walaupun subjek kalimatnya orang ketiga tunggal.

Contoh:

She doesn’t work on Saturday.
They don’t play football every day.

Kalimat Tanya (interrogative statement):

Kalimat Tanya dibentuk dengan menempatkan kata bantu “do atau does” di depan kalimat. “Does” digunakan untuk orang ketiga tunggal, sedangkan “do” digunakan untuk selain orang ketiga tunggal (I, you, we, they). “Do/does” dalam kalimat tanya artinya “apakah” dan kata kerjanya tidak lagi menggunakan akhiran “s/es” walaupun subjek kalimatnya orang ketiga tunggal.

Contoh:

Do you always go to office by train ?
Does she study English today?

Semoga tulisan ini membantu, ala bisa karena biasa.

Posted in Learning english | 2 Comments