Mungkin judulnya membingungkan kita, karena biasanya segala sesuatu dimulai dari dasar. Kita sangat sering melakukan ini tetapi sangat jarang melaksanakannya, kalau kita mau pergi ke kantor atau ke sekolah pasti kita melihat jam dulu, trus begitu kita lihat jam baru kita buat rencana baik itu berangkat cepat atau santai dan menentukan jalur yang tercepat. Begitu juga dalam hidup ini jika kita ingin meraih sesuatu maka kita harus memulainya dari akhir yaitu dijawab dengan kata “WHAT” Apa yang ingin saya capai ?.
setelah selesai menentukan apa yang akan di capai, sekarang baru kita jawab pertanyaan “HOW” Bagaimana caranya untuk mencapainya ? untuk mencapai target itu maka kita harus membuat strategi dan langkah-langkah untuk mencapainya. Kalau kita salah strategi maka semua yang kita lakukan akan mengalami kegagalan, rencanakanlah semua strategi dengan matang supaya mencapai visi yang diharapkan, jangan sampai salah langkah.